Jumat, 05 Oktober 2012

Sukses Meniti Karir



Karir ibarat sebuah perjalanan, sebuah urutan dari satu pekerjaan ke pekerjaan yang lain, dari satu tugas ke tugas yang lain, dari satu jabatan ke jabatan yang lain. Lintasan yang telah dilalui merupakan esensi dari perjalanan karir. Perjalanan karir tak lepas dari skenario yang lebih besar: perjalanan hidup. Kita harus meretas karir secara terencana agar hidup kita bahagia.

Tidak menikmati pekerjaan yang dilakukan berarti Anda sedang meniti karir yang salah . Pekerjaan merupakan salah satu hal yang penting dalam kehidupan Anda. Hampir di sepanjang hidup, Anda pasti menghabiskan waktu yang cukup lama untuk bekerja. 


Memiliki pekerjaan yang diinginkan juga akan membuat Anda menikmati setiap menit yang Anda lalui. Namun apabila Anda mengalami tanda-tanda meniti karir yang salah seperti yang hal berikut ini, mungkin sebaiknya Anda mulai berpikir ulang untuk mencari pekerjaan yang baru. 


Tanda-tanda itu antara lain :

Merasa terpaksa 
Apabila Anda selalu merasa terpaksa setiap kali akan bekerja, mungkin pekerjaan Anda sekarang tidak memberikan apa yang Anda inginkan selama ini. Hal ini menjadi tanda pertama bahwa Anda sedang meniti karir yang salah. 

Tidak menguasai pekerjaan 
Salah satu alasan seseorang menikmati pekerjaannya adalah jika ia menguasai apa yang dilakukannya. Sekarang coba perhatikan diri Anda sendiri, apakah Anda sangat menguasai pekerjaan dan menikmatinya? Jika tidak, sebaiknya cari pekerjaan lain yang mampu Anda kuasai. 

Menghindari bahasan pekerjaan 
Ketika berkumpul dengan keluarga atau teman, pekerjaan bisa menjadi salah satu bahasan yang menarik untuk dibicarakan. Namun jika Anda selalu menghindari atau menunjukkan rasa tidak tertarik untuk membahas pekerjaan Anda, hal itu bisa saja disebabkan karena Anda tidak menyukai pekerjaan Anda yang sekarang. 

Selalu mengeluh 
Sikap yang terus-menerus mengeluh tentang pekerjaan yang Anda lakukan juga merupakan tanda bahwa saat ini Anda sedang meniti karir yang salah. 

Datang terlambat, pulang duluan 
Jika Anda selalu datang terlambat dan pulang terlebih dahulu, artinya Anda tidak ingin menghabiskan waktu yang terlalu lama ketika bekerja. Anda tidak menyukai apa yang Anda lakukan, sehingga Anda ingin semuanya cepat selesai. 

Sering membuka Akun Sosial 
Frekuensi membuka Facebook atau akun sosial media lain yang terlalu sering juga menjadi indikasi bahwa Anda tidak menikmati pekerjaan yang Anda lakukan. 

Tidak merasa tertantang 
Apabila Anda tidak merasa tertantang untuk melakukan pekerjaan yang Anda lakukan, mungkin sudah saatnya Anda mempertimbangkan untuk meniti karir yang lain. 


Ingin terlihat sibuk 
Anda ingin selalu terlihat sibuk, padahal sebenarnya Anda tidak melakukan apa-apa dan sama sekali tidak menikmati apa yang sedang Anda kerjakan. Hal ini merupakan tanda terakhir bahwa Anda sedang meniti karir yang salah. 


Adakah salah satu dari beberapa tanda di atas yang sedang Anda alami? Jika iya, jangan ragu untuk segera mengejar karir Anda yang lain demi kualitas hidup Anda yang lebih baik 


Anda menghabiskan sepertiga hidup Anda untuk bekerja. Jika Anda melakukan pekerjaan yang Anda sukai, itu tentu lebih menyenangkan. Setiap pagi Anda merasa senang dan tertarik untuk segera bekerja, karena Anda merasa nyaman dengan pekerjaan Anda.

Ketika harus menjalani sebuah pekerjaan yang menurut Anda tidak sesuai dengan minat dan bakat Anda, memang akan terasa sangat berat dan ujung-ujungnya akan membuat malas dan setengah terpaksa menjalaninya.  

Pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat membuat Anda akan merasa ringan, mudah dan enjoy dan pasti Anda tidak akan malas menjalankannya. Dengan kata lain pekerjaan sesuai minat dan bakat pasti akan menghasilkan sesuatu yang maksimal. Tetapi begitu banyak orang yang terjebak dalam pekerjaan yang sebenarnya jauh dari minat dan bakat mereka. Kenapa bisa sampai terjadi yang seperti ini? Memang terkadang tidak mudah untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat. 

Cobalah tips berikut ini dan temukan pekerjaan yang benar-benar Anda sukai.

1. Lakukan apa yang membuat Anda tertarik 

Meskipun uang begitu penting, itu bukanlah segalanya. Jika Anda bekerja demi uang, maka Anda akan selalu merasa terbebani. Bahkan, Anda akan lebih sering mengeluh dan membenci pekerjaan Anda. Lakukan apa yang memang membuat Anda tertarik dan coba cari celah untuk mengembangkan karir Anda dalam bidang tersebut. 

2. Pikirkan tentang pekerjaan Anda saat ini 

Sebelum berburu pekerjaan yang baru, Anda mesti berpikir tentang apa yang tidak Anda sukai tentang pekerjaan Anda saat ini, misalnya, lingkungan, rekan kerja atau atasan Anda di kantor. Jika Anda mencintai pekerjaan itu, maka carilah pekerjaan sejenis di perusahaan lain yang kompetitif. Namun, jika Anda memang tidak menyukainya, maka coba berburu karir baru di bidang yang baru. 

3. Meninjau penilaian karir 

Situs online seperti CareerPath.com dan CareerExplorer.net menawarkan tes penilaian untuk membantu Anda menemukan pekerjaan yang Anda cintai. Dari hasil pengujian itu Anda bisa tahu minat dan kepribadian seperti apa yang bisa menentukan karir ke depannya. 

4. Ikut kursus 

Anda bisa mengikuti beberapa kursus yang menawarkan latihan keterampilan di bidang yang Anda minati. Ikutilah seminar atau workshop yang sesuai dengan bidang yang Anda minati di akhir pekan. Sementara itu, Anda tetap bisa mengerjakan pekerjaan Anda saat ini. 

5. Menjadi relawan 
Jika Anda masih kurang yakin dengan perubahan karir ini, maka Anda bisa mencoba jadi relawan di bidang yang Anda minati. Hal ini dapat memberi Anda gambaran tentang karir baru tersebut. 

6. Jangan terburu-buru 
Jangan bersikap gegabah dan keluar dari pekerjaan Anda saat ini, kecuali Anda telah mengamankan posisi yang baru. Jadilah pintar dan berburu pekerjaan Anda. 

Diambil dari : berbagai sumber

2 komentar: